Laman

Sunday, January 30, 2011

Ribuan Orang Datangi Bandara, Penerbangan Dibatalkan



KAIRO - Ribuan orang datangi bandara utama di Kairo, Mesir dengan harapan mendapatkan pesawat keluar dari negara yang sedang bergejolak tersebut. Namun menyusul kerusuhan yang terjadi beberapa hari terakhir, operasional penerbangan banyak yang ditunda atau bahkan dibatalkan.

Sekira 1.500 hingga 2.000 orang memadati Bandara Internasional Kairo tanpa melakukan reservasi. Menurut pejabat setempat sebagian dari mereka adalah wisatawan dan warga Mesir sendiri yang hendak mencari perlindungan ke luar negeri, Demikian dilansir The Daily Telegraph, Minggu (30/1/2011).
Sebelumnya Amerika Serikat (AS), Prancis dan Jerman telah mengeluarkan peringatan kepada warga mereka untuk tidak bepergian ke Mesir. Negara tersebut juga meminta warganya untuk tetap tinggal di dalam rumah, bila memang sudah berada di Mesir, khususnya Kairo.
Beberapa negara telah mengirimkan pesawat untuk mengangkut warga mereka yang terjebak di Mesir. Israel pada hari Sabtu 29 Januari telah mengirimkan pesawat guna mengangkut sekira 200 wisatawan Israel, untuk keluar dari Mesir.
Gangguan atas penerbangan ini mengancam memotong satu generator pendapatan mereka yakni industri pariwisata. Industri memang besar dalam menyumbang pendapatan perkapita negara tersebut, sekira 11 persen dari total GDP Mesir.

No comments:

Post a Comment

terima kasih telah berkunjung semoga bermanfaat